DOGIYAI - Yus Iyai Resmi Pimpin Komite Nasional Papua Barat [KNPB] Wilayah Dogiyai. Yus Iyai yang sebelumnya menjabat sebagai ketua 1 [satu] KNPB Wilayah Dogiyai ini, Kini resmi dilantik sebagai Ketua Komite Nasional Papua Barat [KNPB] Wilayah Dogiyai. Ia digantikan sesuai dengan Keputusan Wilayah berdasarkan Mekanisme KNPB dan prinsip-prinsip Organisasi KNPB.
Iyai bersama kawan-kawannya dilantik resmi oleh Sekjen Umum Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Pusat Mecky Yeimo pada, senin 17 April 2023 di Kamuu Selatan, Dogiyai.
Yus Dalam Sambutannya Mengajak Rakyat Papua di Dogiyai harus bersatu merebut sejarah Papua merdeka 1 Desember 1961 menuju kehidupan rakyat yang damai.
"saya mau supaya semua aktivis dan rakyat west Papua bersatu dan merebut kemerdekaan, menurutnya Papua akan merdeka apabila rakyat bersatu dalam satu ikatan", ujarnya.
Baca juga:
Tony Rosyid: Demokrat Dalam Jebakan PDIP?
|
selain itu, Iyai menyatakan kepada awak media ini di Moanemani, agar Kapolres Dogiyai segera ditarik kembali anggota Polisi yang ditugas di beberapa pos penjagaan di tengah pemukiman warga, pasalnya dengan adanya pos-pos keamanan yang dibangun tersebut belakangan ini membuat rakyat Dogiyai trauma dan memancing amarah yang berujung akan perlawanan terhadap pihak keamanan yang bertugas.
"mewujudkan kantibmas Dogiyai yang aman dan damai seperti sebelumnya, saya mau supaya kapolres Dogiyai bisa tarik kembali Anggota Polisi yang ada di beberapa pos sekitar pasar ini, karena itu hanya membuat situasi Dogiyai ini tidak aman", harap iyai.
Baca juga:
Tony Rosyid: Puan Makin Terancam?
|
Selain itu, Mecky Yeimo yang juga adalah Sekjen KNPB Pusat menyampaikan dalam sambutannya, Proses pengkaderan terhadap generasi penerus sangat penting dalam Perjuangan Papua merdeka. Karena, untuk menentukan hak penentuan nasib sendiri ada ada ditangan Rakyat Papua itu sendiri.
"Papua Merdeka dan tidaknya ada ditangan rakyat Papua itu sendiri, papua akan merdeka apabila kita satu. Untuk itu, bagi kawan-kawan di sektor dan wilayah proses pengkaderan sangat penting, karena perjuangan ini panjang", ujarnya.
Lanjut Mecky, Dogiyai ini barometer Untuk Papua, untuk itu, kepada rakyat Papua Barat di Dogiyai mohon jaga satu komando satu tujuan menuju pembebasan Nasional Papua Barat. Harus jaga persatuan itu sampai tujuan kita terwujud yaitu mogok sipil nasional atau MSN", tutupnya.